LAMBANG
- Lambang Kelompok Studi Kelautan Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada adalah hewan laut Gurita (Octopus sp.) yang berarti kemandirian, fleksibilitas, kasih sayang, toleran, dan cerdas.
- Tulisan KSK BIOGAMA di bagian atas lambang dan semboyan Jales Viva Jaya KSK di bagian bawah gambar dengan rose of sea (kompas) melingkari gambar yang mencerminkan delapan arah mata angin yang menggambarkan cakupan ilmu ke segala bidang yang berlandaskan pada ilmu kelautan.
- Keseluruhan lambang berwarna biru dengan latar belakang putih dan sisi seluruh tubuh gurita berwarna kuning. Lambang KSK BIOGAMA terdiri dari 3 macam warna yaitu biru, putih dan kuning. Biru melambangkan objek kajian KSK BIOGAMA tentang kelautan. Putih dan kuning melambangkan kejayaan, kemuliaan, dan kebenaran.
SEMBOYAN
Semboyan Kelompok Studi Kelautan Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada adalah Jales Viva Jaya KSK yang berarti Jaya di Laut, Jaya KSK.