Diklatsar XV, Break the Limit!: Penerimaan Anggota Muda KSK Biogama

Karena lautku, lautmu, laut kita semua…

(15/11/14) Pendidikan dan Pelatihan Dasar (Diklatsar) merupakan agenda wajib tahunan Kelompok Studi Kelautan yang diikuti oleh calon anggota baru sebelum menjadi anggota aktif KSK Biogama. Di tahun yang ke – 14 ini, KSK Biogama menyelenggarakan Diklatsar XV dengan tagline Break the limit!”. Diklatsar ini bertujuan untuk menyaring mahasiswa yang berminat untuk bergabung dengan KSK Biogama untuk mendalami bidang kelautan dan memiliki visi konservasi kelautan. Rangkaian kegiatan Diklatsar XV cukup panjang, meliputi diklat ruang I, diklat ruang II, wawancara, outbound, dan ditutup dengan diklat lapangan. Hal tersebut dilakukan untuk mendapatkan input anggota dengan kualitas yang baik demi menghasilkan kader – kader yang aktif di bidang kelautan. Rangkaian acara Diklatsar XV dilaksanakan mulai tanggal 20 September hingga 9 November 2014.

IMG_6421

            KSK Biogama sebagai salah satu kelompok studi favorit di Fakultas Biologi UGM mendapatkan peminat yang cukup besar dalam acara Diklatsar ini. Proses penyaringan untuk menghasilkan kader tentu tidak berjalan mudah. Dengan misi menghasilkan kader yang produktif dan aktif di bidang kelautan, berbagai proses harus dilalui oleh calon anggota muda. Calon anggota muda juga mendapatkan materi kelautan di acara diklat ruang tertanggal 8 dan 18 Oktober 2014. Calon anggota muda juga harus mampu mempresentasikan ilmu yang telah mereka peroleh melalui sharing dengan kakak tingkat mengenai konservasi biota laut di dalam forum diklat ruang.

dikru 2

            Selain penguasaan materi kelautan, calon anggota muda juga harus menguasai teknik bekerja di lapangan. Hal ini dikarenakan kegiatan KSK Biogama yang sebagian besar dilakukan di luar lapangan. Calon anggota muda belajar teknik bekerja di lapangan melalui outbound. Outbound juga diselenggarakan untuk memperkuat kerjasama tim, karena selain keilmuan, asas utama KSK Biogama adalah kekeluargaan. Melalui kerja tim, kekeluargaan yang ada di KSK Biogama dapat dibangun dengan kokoh.

IMG_9608

            Puncak kegiatan ini adalah diklat lapangan pada tanggal 7 – 9 November 2014. Calon anggota muda ditempa kembali untuk menjadi kader KSK Biogama yang berkualitas dan tidak pantang menyerah melalui kegiatan lapangan. Dengan jumlah total enam kelompok, semua calon anggota muda melalui rangkaian diklat lapangan. Pada hari terakhir, semua calon anggota muda ‘berubah status’ menjadi anggota muda atau lekat dikenal dengan sebutan ‘baby octopus’ melalui proses pelantikan. Pelantikan ini turut pula dihadiri oleh Drs. Trijoko, M. Si., selaku dosen pembimbing KSK Biogama dan Drs, Rury Eprilurahman, dosen Fakultas Biologi UGM. Beliau turut pula memberi wejangan bagi anggota muda KSK Biogama yang baru. Total jumlah anggota muda yang diterima pada Diklatsar XV ini adalah 45 orang dari angkatan 2012, 2013, dan 2014. Dengan para baby octopus yang bergabung dengan KSK Biogama, diharapkan KSK Biogama bisa lebih maju dan mampu menjadi agen perubahan dalam bidang konservasi kelautan. KSK Biogama juga diharapkan mampu menjadi pencerah bagi masyarakat awam di bidang kelautan melalui pengabdian dan kontribusi.

Jales Viva, Jaya KSK!

%d bloggers like this: