Mengabdikan ilmu yang telah diperoleh merupakan kewajiban dari generasi muda Indonesia. KSK Biogama sebagai agents of change berusaha memaknai hal tersebut dengan menyebarkan ilmu kelautan yang telah diperoleh bagi masyarakat awam. Salah satu sarananya adalah dengan menumbuhkan kesadaran cinta laut melalui KSK Mengajar. KSK Mengajar kembali diadakan di Yayasan Girlan Nusantara, Prambanan, Sleman, DIY serta Desa Kalirejo, Kokap, Kulonprogo.
KSK Mengajar edisi Yayasan Girlan Nusantara dilaksanakan pada hari Kamis, 21 Mei 2015. Kegiatan tersebut merupakan hasil kerjasama dengan komunitas GM Menginspirasi dari Kementerian Sosmas BEM KM UGM. Yayasan Girlan Nusantara juga merupakan lokasi KSK Mengajar pada periode sebelumnya. Yayasan ini terletak di kawasan marginal di daerah Prambanan, Sleman, DIY. Yayasan ini berusaha untuk mengakomodasi kreativitas anak-anak yang tinggal di daerah tersebut melalui berbagai kegiatan rutin.
Selanjutnya, KSK Biogama diundang oleh BEM Biologi UGM untuk menyelenggarakan KSK Mengajar pada hari Minggu, 31 Mei 2015. Kali ini, KSK Mengajar diadakan di Desa Kalirejo, Kokap, Kulonprogo, DIY, tepatnya di SDN Plampang 02. Desa Kalirejo merupakan desa binaan BEM Biologi UGM dan dikenal sebagai Kampung Lindung Hayati. Acara ini merupakan hasil kerjasama antara BEM Biologi UGM, komunitas I-MoB (Indonesian Movement for Biodiversity), dan KSF (Kelompok Studi Fakultas) Biologi dalam rangka memperingati Lustrum ke-XII Fakultas Biologi UGM. Dengan mengangkat tema biodiversitas, acara ini berusaha menumbuhkan kecintaan anak-anak terhadap lingkungan sekitar dengan menjaga keanekaragaman hayati yang ada. Dengan sasaran utama anak-anak usia sekolah dasar di kedua area tersebut, materi disampaikan dengan konsep fun learning. Anak-anak diajak untuk mengenal keanekaragaman hayati melalui spesimen basah dan kering berbagai biota laut, misal landak laut, cangkang Mollusca, pufferfish, dan lain sebagainya. Pemutaran video mengenai kehidupan laut serta games menyusun puzzle biota laut ternyata diminati pula oleh anak-anak peserta KSK Mengajar. Tidak sedikit pula dari mereka yang telah sedikit banyak tahu tentang kehidupan laut.
Anak-anak tersebutlah yang akan menjadi generasi penerus. Kesadaran dan kecintaan mereka terhadap keanekaragaman hayati perlu ditumbuhkan sejak dini agar berbagai biota unik yang dimiliki Indonesia tetap lestari dan terhindar dari #Biopiracy.