Eksplorasi merupakan kegiatan pengenalan teknik sampling, teknik identifikasi, teknik preservasi, sekaligus pendataan biota laut yang ada di Pantai Gunungkidul. Pada tanggal 9-10 April 2016, Kelompok Studi Kelautan Biogama melaksanakan Eksplorasi #1 yang merupakan pematerian lapangan pertama bagi Anggota Muda Angkatan Diklat VXI di Pantai Drini Gunungkidul.
Pemberangkatan Anggota Muda DXVI dari Fakultas Biologi UGM pada pukul 08.30 WIB tiba di Pantai Drini pada pukul 13.00 WIB. Kegiatan pertama adalah pematerian teknik sampling dan preservasi yang disampaikan dalam lima pos kelas keilmuan; Algae, Crustacea, Mollusca, Echinodermata, dan Pisces. Kemudian dilanjutkan dengan sampling pertama pada siang hari (sampling diurnal). Anggota Muda dibagi menjadi lima kelompok untuk sampling biota laut pada lima kelas keilmuan KSK. Setelah sampling, Anggota Muda belajar mengidentifikasi spesies-spesies yang ditemukan dan melakukan diskusi dengan kelas keilmuan masing-masing, kemudian mempresentasikan hasil diskusi tersebut ke anggota KSK yang hadir.
Kegiatan dilanjutkan dengan malam keakraban yang diisi dengan berbagai games yang dipandu oleh sie acara panitia Eksplorasi. Agenda ini bertujuan untuk mengakrabkan Anggota Muda dengan Anggota Madya dan Anggota Ahli KSK Biogama.
Sampling kedua merupakan sampling nokturnal yang dilakukan pada pukul 03.00 WIB. Anggota Muda melakukan sampling biota dari kelas keilmuan yang berbeda dari sampling sebelumnya. Biota yang diperoleh kemudian diidentifikasi dan dipreservasi (diawetkan) oleh Anggota Muda dengan bantuan Anggota Madya dan Anggota Ahli tiap kelas keilmuan KSK Biogama. Acara berakhir pada pukul 10.00 WIB.
Output dari kegiatan Eksplorasi 1 ini berupa database kenakeragaman biota laut lima kelas keilmuan KSK Biogama beserta deskripsi dan identifikasi spesies. Sehingga diharapkan kegiatan ini dapat menjadi bentuk langkah nyata KSK Biogama dalam mengeksplorasi dan mengonservasi sumber daya laut yang berkelanjutan.
Jales Viva, Jaya KSK!