Sahabat Nelayan merupakan sarana penyampaian opini berbentuk artikel bebas baik dari anggota KSK maupun masyarakat luas terkait isu kelautan, sebuah apresiasi untuk anggota KSK dan masyarakat luas yang mempunyai kesadaran pentingnya kelautan dengan memposting artikel yang terpilih di website KSK Biogama.
Sahabat Nelayan ini adalah salah satu program kerja Divisi Media dan Informasi KSK Biogama 2016 yang mulai aktif pada bulan Maret lalu. Partisipan boleh dari luar KSK atau masyarakat luas dan anggota KSK.
Adapun ketentuan artikel Sahabat Nelayan yang dikirimkan yaitu:
- Artikel bebas, dapat berupa opini dengan tema yang telah ditentukan setiap bulannya;
- Artikel sebanyak 700 – 1000 kata, tidak mengandung unsur SARA;
- Format penulisan artikel adalah, judul ditulis dengan font Times New Roman size 12 centered, spasi 1,5. Konten artikel ditulis dengan font TNR size 12 normal justify spasi 1,5 margin normal A4;
- Artikel dikirim ke kskelautan.biologi@ugm.ac.id dengan subjek “SAHABAT NELAYAN (PERIODE)” tanpa tanda kutip.
Tema artikel Sahabat Nelayan Periode Juni 2016 adalah sebagai berikut:
- Program Prioritas Perikanan Tangkap
- Pembatasan penggunaan alat tangkap ikan Cantang
- Kawasan Wisata Hiu Paus di Gorontalo
Partisipan dapat memilih satu tema dan boleh mengirimkan artikel maksimal 3 dengan tema yang berbeda setiap artikelnya.
Untuk memperingati Hari Laut atau Oceans Day yang jatuh pada tanggal 8 Juni, maka setiap artikel disertakan gagasan tentang tanggung jawab penulis terhadap masa depan laut khususnya kelautan Indonesia.
Batas tenggang pengiriman artikel adalah 14 Juni 2016 untuk periode Juni 2016. Artikel yang terpilih (maksimal 3) akan diposting pada website KSK Biogama setiap akhir bulan/akhir periode, dan penulis artikel akan diinformasikan lebih lanjut oleh KSK Biogama
Untuk melihat artikel Sahabat Nelayan Periode April 2016, klik link berikut: http://goo.gl/E5Mrwn
Selamat dan semangat berkarya!
Jales Viva, Jaya KSK!
©Divisi Media dan Informasi KSK Biogama 2016