Upgrading Muda: Menguatkan Kebersamaan dan Komitmen Anggota Muda KSK Biogama

Pada Sabtu, 14 September 2024, Subdivisi Human Resource Development (HRD) dari KSK Biogama Fakultas Biologi Universitas Gadjah Mada mengadakan kegiatan Upgrading Muda yang dihadiri oleh seluruh Anggota Muda KSK. Bertempat di Ruang Biodas Atas Timur, Fakultas Biologi UGM, acara ini merupakan kegiatan wajib yang bertujuan memperkuat solidaritas dan meningkatkan pemahaman Anggota Muda terhadap standar mutu kaderisasi di KSK Biogama.

Kegiatan dimulai pukul 09.10 dengan pembukaan, dilanjutkan dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Hymne Gadjah Mada, Hymne Fakultas Biologi UGM, dan Mars KSK untuk menumbuhkan rasa kebanggaan dan semangat kebersamaan. Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi Pengenalan Standar Mutu Kader (SMK) Anggota Madya yang disampaikan oleh Pilar Pengembangan Sumber Daya Manusia (PSDM), guna memberikan wawasan dan pedoman bagi Anggota Muda.

Sebagai bentuk penguatan ikatan antargenerasi, acara ini juga mencakup sharing session bersama Anggota Madya dan Anggota Ahli yang berbagi pengalaman dan tips mengenai kehidupan organisasi di KSK Biogama. Diskusi angkatan turut menjadi bagian penting dalam acara ini, di mana Anggota Muda dapat menyampaikan berbagai keluh kesah dan permasalahan yang dihadapi. Bersama Anggota Madya dan Anggota Ahli, mereka bersama-sama mencari solusi, membangun sinergi, dan menguatkan ikatan antaranggota.

Acara Upgrading Muda ini ditutup dengan sesi dokumentasi dan makan bersama sebagai momen kebersamaan yang penuh keakraban. Kegiatan ini berhasil memberikan pemahaman mendalam tentang nilai dan komitmen yang dipegang teguh dalam organisasi, sekaligus mempererat solidaritas di antara anggota.

%d bloggers like this: