KSK Biogama Hadiri Seminar Nasional Kelautan IX di Universitas Hang Tuah, Surabaya

10363846_10202111186648912_668539136988507880_n

(24/4) Lima mahasiswa Fakultas Biologi UGM ikut berpartisipasi sebagai pemakalah didalam Seminar Nasional Kelautan IX di Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan Universitas Hang Tuah Surabaya. Didalam seminar bertema “Kemandirian dalam Rekayasa Teknologi Kelautan dan Pengelolaan Sumber Daya Laut”, ini para mahasiswa mempresentasikan hasil penelitian mereka secara oral mengenai eksplorasi sumber daya kelautan. Terbagi didalam seminar ini menjadi beberapa aspek kajian 1) Kebijakan Kelautan dan Perikanan, 2) Sosial Ekonomi Masyarakat Maritim, 3) Manajemen Kepelabuhanan, SDM dan Perilaku Masyarakat, 4) Hukum Laut dan Hukum Maritim, 5) Manajemen Lingkungan Laut, 6) Budidaya Perairan, 7) Bioteknologi Kelautan, 8) Pengolahan Hasil Perikanan, Penangkapan, 9) Eksplorasi Sumberdaya Kelautan, 10) Industri Perkapalan, 11) Teknik Kelautan, 12) Oseanografi, 13) Kesehatan penyelaman, Kesehatan lingkungan masyarakat pesisir, Psikologi pekerja di laut, Kesehatan lingkungan kapal (micro climate) serta aspek logistic (Multimoda, Transportasi). Dalam seminar nasional ini dilengkapi dengan pemakalah umum oleh Dr. Akhmad Basuki Widodo, memaparkan mengenai “Teknologi Produksi dan Material Alternatif dalam Pembangunan Kapal Penangkap Ikan untuk Memenuhi Kebutuhan Kapal Nelayan Secara Nasional” yang dimoderatori oleh Dr. H. Nuhman, Ir., M.Kes mendiskusikan mengenai kapal bambu sebagai kapal ikan berbahan material alternatif.

10433215_10202111142207801_4044842802527475420_n

Judul penelitian yang dipresentasikan meliputi “Potensi Tinta Cumi (Loligo sp.) sebagai Immunomodulator Alami Melalui Uji Peningkatan Aktivitas Makrofag” oleh Muhammad Ali Fikry, “Keanekaragaman Decapoda di Pantai Sadranan, Gunung Kidul, Yogyakarta oleh Maria Ulfah, “Keanekaragaman Decapoda di Pantai Ngandong, Gunung Kidul, Yogyakarta” oleh Try Laili Wirduna dan “Ophiuroidea di Pantai Kukup dan Porok, Gunung Kidul, Yogyakarta” oleh Rosita Dwi Putri Suranto dan Indira Diah Utami. Keempat presenter mempresentasikan hasil penelitian mereka dalam waktu 15 menit dengan dilengkapi diskusi panel antar pemakalah komisi Lingkungan. Sebagian besar pertanyaan mengarah mengenai metode sampling yang digunakan untuk mengambil biota laut dan banyaknya jenis spesies yang didapat. Banyak pengetahuan baru yang didapat mengenai Oseanografi secara umum tidak hanya dari bidang Biologi. Ada baiknya mahasiswa dapat menambah pengalaman dengan mengikuti seminar seperti ini.

%d bloggers like this: